Komunikasi Kelompok Tim Produksi dalam Menghasilkan Gagasan Kreatif Program The Comment NET TV.

Priliani Sri Pujiastuti, Ike Junita Triwardhani

Abstract


Abstract. Television program needs to give the audience an interesting show which provide a creative, fresh, and innovative content. The Comment is one of the entertainment programs that show funny videos from social media as the main content that is now developing into a variety show program.Therefore, in having creative programs, it would needed production team that responsible in delivering creative ideas or concepts and packing the program to be more interesting. Moreover, teamwork that was built would needed good group communications, which would get the team work effective and efficient. The purpose of this research is to having the information how The Comment production team’s built a dynamic team, how to develop effective communication in a team, how the work process in the team in developing creative content, and to know that the role of the team is important in creating the creative content in a program. Qualitative method is chosen because this type of research is more emphasized to explore the meaning of a social phenomenon. The approach used is case study because this phenomenon occurs within a certain time limit and the researcher emphasizes the process.From the research that writer have, it would be discovered that in the show there are main personal which are the producer, producer assistant, and creative team which in the work process divided into 3 smaller group to simplify the work. The ideas are comes up after they made a research in small group and then they develop it by brainstorming to become a programme content. In the process in making the content, it would need research, and then the ideas develop by brainstorming in small group to be program content. Event content that has been created can be developed once again through brainstorming content by all team members and during production.Even a program is created by a collective team work, but in having the creative content, the creative team have more roles in seeking the developing the idea or concept a program.

Keyword: Group Communicaton, Creative Idea, Production Team

 

Abstrak. Program acara televisi perlu memberikan tayangan yang menarik bagi audien dengan dapat menyajikan konten acara yang kreatif,  segar, dan inovatif. The Comment merupakan salah satu program hiburan yang menayangkan video-video lucu dari media social sebagai konten utama yang kini berkembang menjadi program variety show. Untuk itu dalam membuat program yang kreatif diperlukan Tim Produksi yang bertugas memberikan ide/gagasan kreatif dan mengemas sebuah program agar dapat dapat terlihat menarik.Tentunya kerja sama tim yang dibangun pun memerlukan komunikasi kelompok yang baik pula agar tim dapat bekerja secara efektif dan efisien. Adapun tujuan penelitian yang dilakukan oleh penulis yaitu untuk mengetahui Tim Produksi The Comment dalam membangun tim yang dinamis, untuk mengetahui Tim Produksi The Comment dalam menciptakan komunikasi efektif dalam sebuah tim, untuk mengetahui proses kerja Tim Produksi The Comment dalam menghasilkan gagasan kreatif, dan untuk mengetahui peran Tim Produksi The Comment penting dalam mengasilkan gagasan kreatif sebuah program. Metode kualitatif dipilih karena jenis penelitian ini lebih menekankan untuk menggali makna pada suatu fenomena sosial. Pendekatan yang digunakan adalah studi kasus karena fenomena ini terjadi dalam batas waktu tertentu dan peneliti menekankan pada prosesnya. Dari penelitian yang telah dilakukan, penulis menemukan bahwa dalam program tersebut terdapat tim Inti yang terdiri dari Produser, Asisten Produksi dan Tim Kreatif yang dibagi kembali dalam tiga tim kecil yang mempermudah proses kerja. Dalam proses untuk dapat mengasilkan gagasan kreatif diperlukan riset terlebih dahulu dan baru sebuah ide dapat dikembangkan kembali melalui brainstorming yang dilakukan dalam sebuah tim kecil untuk menjadi sebuah konten acara. Konten acara yang telah dibuat dapat dikembangkan kembali melalui brainstorming konten bersama seluruh anggota tim dan saat produksi. Meski sebuah tayangan yang merupakan hasil kerja kolektif tim yang bertugas, namun dalam menghasilkan gagasan kreatif Tim Kreatif yang peran lebih dalam mencari ide/ gagasan kreatif.

Kata Kunci: Komunikasi Kelompok, Gagasan Kreatif, Tim Produksi


Keywords


Komunikasi Kelompok, Gagasan Kreatif, Tim Produksi

Full Text:

PDF

References


Amir, Mohammad Faisal. 2014. Kreativitas & Inovasi dalam Bisnis : Menggali Potensi Diri untuk Berkreasi dan Berinovasi. Jakarta: Penerbit Mitra Wacana Media.

Creswell, John W. 2014. Research Design: Pendekatan Kualitatif, Kuantitatifm dan Mixed. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Maryani, Anne. 2002. “Komunikasi Persiasi, Kohesi Kelompok, dan Apresiasi Seni Gamelan Sunda : Kasus di Kalanagn Mahasiswa†Mediator Jurnal Komunikasi: 349.

Nazir, Nasrullah. 2008. Dinamika Kelompok & Kepemimpinan : Analisis Teori dan Aplikasi dalam Penelitian. Bandung: Widya Padjadjaran

Rakhmat, Jalaludin. 2009. Psikologi Komunikasi. Bandung : PT Remaja Rosdakarya.

Zulkarnain, Wildan, 2013. Dinamika Kelompok Latiahan Kepemimpinan Pendidikan. Jakarta : Bumi Aksara.




DOI: http://dx.doi.org/10.29313/.v0i0.9043

Flag Counter   Â