Pengaruh Iklan Pop Up terhadap Sikap Konsumen di YouTube

Ayushandra Putri Hapsari, Anne Maryani

Abstract


Abstract. There are various ways that producers have done to attract consumers attention, one of which is to intensively carry out promotions through advertisements. Advertising is a complex form of communication that operates to pursue goals and uses strategies to influence consumers thoughts, feelings, and actions. In this case the most popular site used to advertise is YouTube. Youtube can be categorized as marketing in new media because it can reach millions of people but also can still be used to pursue the target market. The well-known website to date is Youtube, which is headquartered in California that has advertisements on every video on the YouTube user channel. In this study examined the Youtube channel Edho Zell and the respondents is members of the EL Fams Family community which has the active subscriber of YouTube channel Edho Zell. This study seeks to explain the effect of pop up advertising on the attitudes of consumers belonging to the EL Fams family community. More clearly how much influence the pop up ads consist of frequency, duration and intensity of consumer attitudes on YouTube. The theory used to support the variable (X) pop up advertisement is the theory of Advertising Exposure, while the variable (Y) uses only three indicators including informative, entertainment and irritation. The quantitative method with a correlational approach is used in this study to test whether there is an influence of pop up advertising on consumer attitudes. The results of the study show that (1) the frequency of pop up advertisements on Youtube does not have a positive and significant effect on the attitudes of members of the EL Fams Family community (2) The duration of pop up ads on Youtube does not have a positive and significant effect on the attitudes of EL Fams Family members (3) Intensity Pop up ads on Youtube have a positive and significant effect on the attitudes of members of the EL Fams Family community

Keywords: Advertisements, New Media, Pop Up Ads, Consumer Attitudes, Youtube

Abstrak. Terdapat berbagai cara yang telah dilakukan produsen untuk menarik perhatian konsumen, salah satunya adalah dengan gencar melakukan promosi melalui iklan. Iklan adalah bentuk komunikasi yang kompleks yang beroperasi untuk mengejar tujuan dan menggunakan strategi untuk memengaruhi pikiran, perasaan, dan tindakan konsumen. Dalam hal ini situs yang paling populer digunakan untuk beriklan adalah YouTube. Youtube dapat dikategorikan sebagai pemasaran dalam new media dikarenakan bisa menjangkau jutaan orang tetapi juga masih bisa digunakan untuk mengejar target pasar. Situs web terkenal hingga saat ini adalah Youtube, yang berkantor pusat di California memiliki iklan pada setiap video di channel para pengguna YouTube. Dalam penelitian ini meneliti di channel Youtube Edho Zell dan kepada respondennya adalah anggota komunitas Keluarga EL Fams yang merupakan subscriber aktif channel YouTube Edho Zell. Penelitian ini berusaha menjelaskan pengaruh iklan pop up terhadap sikap konsumen anggota komunitas keluarga EL Fams. Lebih jelasnya seberapa besar pengaruh iklan pop up yang terdiri dari frekuensi, durasi dan intensitas terhadap sikap konsumen di YouTube. Teori yang digunakan untuk mendukung variabel (X) iklan pop up yaitu teori Advertising Exposure (Terpaan Iklan), sedangkan variabel (Y) menggunakan hanya tiga indikator saja meliputi informatif, hiburan dan iritasi. Metode kuantitatif dengan pendekatan korelasional digunakan dalam penelitian ini untuk menguji ada tidaknya pengaruh iklan pop up terhadap sikap konsumen. Hasil penelitian menunjukkan bajwa (1)Frekuensi iklan pop up di Youtube tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap sikap anggota komunitas Keluarga EL Fams (2) Durasi iklan pop up di Youtube tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap sikap anggota komunitas Keluarga EL Fams (3) Intensitas iklan pop up di Youtube berpengaruh positif dan signifikan terhadap sikap anggota komunitas Keluarga EL Fams

Kata Kunci: Iklan, New Media, Iklan Pop Up, Sikap Konsumen, Youtube


Keywords


Iklan, New Media, Iklan Pop Up, Sikap Konsumen, Youtube

Full Text:

PDF

References


Eagle, L., Dahl, S., Hill, S., Bird, S., Spotswood, F., Tapp, A. 2013. Social Marketing. Pearson Prentice Hall: London.

Faruq, Muhammad Al; Maryani, Anne, “Hubungan Menonton Travel Vlog Youtube Dengan Minat Mengunjungi Wisata Lokalâ€. http://repository.unisba.ac.id:8080/handle/123456789/17812. Diakses pada tanggal 16 Juli 2019 pukul 16:09 WIB

Littlejohn, W Stephen. 2011. Teori Komunikasi. Jakarta: Salemba Humanika.

Mahardika, Evania Mega. 2014. Sikap Khalayak dalam Menonton Iklan Pop Up di Situs Youtube. Yogyakarta: Ilmu Sosial dan Humaniora.

Marcelin, Elvani.,dkk. 2017. Sikap Pelanggan Millenials Indonesia Terhadap Iklan Online. Program Bisnis Dan Ekonomi. Jurnal Indonesia Bisnis.

Nasrullah, Rulli. 2018. Khalayak Media Identitas, Ideologi, dan Perilaku pada Era Digital. Bandung: Simbiosa Rekatama Media.

Pratomo, Baskoro Adhi. 2008. Analisis Hubungan Antara Terpaan Iklan dengan Keputusan Pembelian. FISIP Universitas Indonesia.

Sangadji, E. M., & Sopiah, 2013. Consumer Behavior: Perilaku Konsumen dan Strategi Pemasaran Jilid 2. Jakarta: Erlangga.




DOI: http://dx.doi.org/10.29313/.v0i0.16995

Flag Counter   Â