Hubungan Antara Jingle Iklan “Nego Cincai†di Tv dengan Brand Awareness Bukalapak

Cici Yulia Permata Sari, Rini Rinawati

Abstract


Abstract. Marketing communication is needed in promoting a brand made by the company to attract the attention of the public to choose or just to embed the brand in the minds of the audience, one of them by advertising through the TV media. TV advertising as a promotional media of a brand is very influential and considered more effective in establishing brand awareness in the minds of the audience. The ad is created not only displaying the description of the brand but should be as entertaining as the jingle created to make it easier for the audience to remember and be aware of the brand. PT.Bukalapak.com uses jingle "nego chincai" with the theme of imlek atmosphere to create brand awareness. This research was conducted to find out whether there is a relationship between jingle ad "nego cincai" in TV with brand awareness Bukalapak studied at student science communication faculty class of 2014 Islamic university bandung. The purpose of this study is to find out whether there is a relationship between the jingle of ads consisting of five indicators of memorability, meaningfulness, likability, adaptability and protecbility with brand awareness Bukalapak. The method used in this research is quantitative method with rank spearman correlational approach that can test whether there is relationship between two variables that is jingle ad with brand awareness. The overall result of this research is that brand awareness is determined by the ad jingle element consisting of memorability, meaningfulness, likability, adaptability, and protecbility.

Keywords: Marketing Communication, Advertising and Brand Awareness.

 

Abstrak. Komunikasi pemasaran sangat diperlukan dalam mempromosikan suatu brand yang dilakukan oleh pihak perusahaan untuk menarik perhatian khalayak agar memilih atau sekedar menanamkan brand di benak khalayak, salah satunya dengan beriklan melalui media TV. Iklan TV sebagai media promosi suatu merek sangat berpengaruh besar dan dianggap lebih efektif dalam membentuk brand awareness di benak khalayak. Iklan tersebut dibuat tidak hanya menampilkan deskripsi dari merek saja tetapi harus menghibur seperti diciptakannya jingle untuk memudahkan khalayak dalam mengingat dan sadar akan merek tersebut. PT.Bukalapak.com menggunakan jingle “nego cincai†yang bertemakan suasana imlek untuk menciptakan kesadaran merek. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui apakah terdapat hubungan antara jingle iklan “nego cincai†di TV dengan brand awareness Bukalapak yang diteliti pada mahasiswa fakultas ilmu komunikasi angkatan 2014 universitas islam bandung. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat hubungan antara jingle iklan yang terdiri dari lima indikator memorability, meaningfulness, likability, adaptability dan protecbility dengan brand awareness Bukalapak. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah metode kuantitatif dengan pendekatan korelasional rank spearman yang bisa menguji apakah ada hubungan antara dua variabel tersebut yaitu jingle iklan dengan brand awareness. Hasil keseluruhan dari penelitian ini bahwa brand awareness ditentukan oleh elemen jingle iklan yang terdiri dari memorability, meaningfulness, likability, adaptability, dan protecbility.

Kata Kunci : Komunikasi Pemasaran, Periklanan dan Brand Awareness.


Keywords


Komunikasi Pemasaran, Periklanan dan Brand Awareness.

Full Text:

PDF

References


Junaedi, Fajar. 2013. Jurnalisme Penyiaran Dan Reportase Televisi. Jakarta:Kencana.

Kotler, Philip & Gary Armstrong. 2012. Prinsip-Prinsip Pemasaran. Edisi 13. Jilid 1. Jakarta:Erlangga.

Kotler, Philip & Keller, Kevin Lane 2012. Manajemen Pemasaran. Edisi 12. Jakarta:Erlangga.

Kertajaya, Hermawan. 2010. Grow with Character: The Model Marketing. Jakarta:PT Gramedia Pustaka.

Kotler, Philip & Keller, Kevin Lane 2013. Manajemen Pemasaran. Jilid 1. Edisi 13. Jakarta:Erlangga.

Kotler, Philip & Keller. Kevin Lane 2013. Manajemen Pemasaran. Jilid 2. Edisi 13. Jakarta:Erlangga.

Morissan. 2010. Periklanan Komunikasi Pemasaran Terpadu. Jakarta:Kencana.

Rosyad, Udung Noor. 2011. “Pengaruh Komunikasi Pemasaran terhadap Perluasan Pangsa Pasar†dalam Mimbar Vol. 27, No. 2, Desember 2011(hal. 213-224




DOI: http://dx.doi.org/10.29313/.v0i0.11123

Flag Counter   Â