Pengaruh Pembiasaan Kegiatan Keagamaan terhadap Kedisiplinan Siwa SMP Al-Falah Dago Bandung

Irma fitrialoka, A Mujahid Rasyid

Abstract


Abstrack. Discipline at school age is very important, because it will affect it later in adulthood, then the task of school and parents to shape these characters. Al-Falah Junior High School designed a program to form the character of student discipline, namely the habituation of religious activities. This study aims to determine the Objective Conditions of habituating religious activities at Al-Falah Dago Bandung Middle School, knowing the level of student discipline at Al-Falah Dago Bandung Middle School, knowing the effect of religious activity habituation on student discipline at Al-Falah Dago Bandung Middle School. The method used in this research is ex-post facto with a quantitative approach. The results of this study indicate that (1) habituation of religious activities aims to make students accustomed to the sunnah worship ordered by religion. This habit of religious activities is expected to also train students' discipline because every worship done contains disciplinary education (2) Al-Falah Dago Junior High Discipline based on the calculation results shows that the majority of respondents with a percentage of 51.28% about the responses regarding discipline included in the sufficient category ( 3) the regression test results show that the correlation value is 0.574. This value can be interpreted that the relationship between the two Research variables is in the medium category. R square value obtained is 0.329, so it can be interpreted that the independent variable has a contribution of 32.9% to the dependent variable.

Keywords: Habitual religious activities, student discipline.

Abstrak. Kedisiplinan pada usia sekolah sangat penting, karena akan mempengaruhinya pada masa dewasa nanti, maka tugas sekolah dan orang tua untuk membentuk karakter tersebut. SMP Al-Falah dago merancang suatu program untuk membentuk karakter disiplin siswa, yaitu pembiasaan kegiatan keagamaan. penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Kondisi Objektif pembiasaan kegiatan keagamaan di SMP Al-Falah Dago Bandung, mengetahui tingkat kedisiplinan siswa di SMP Al-Falah Dago Bandung, mengetahui pengaruh pembiasaan kegiatan keagamaan terhadap kedisiplinan siswa di SMP Al-Falah Dago Bandung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah ex-post facto dengan pendekatan kuantitatif. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa (1) pembiasaan kegiatan keagamaan bertujuan untuk menjadikan siswa terbiasa dengan ibadah sunnah yang diperintahkan oleh agama. Pembiasaan kegiatan keagamaan ini diharapkan juga melatih kedisiplinan siswa karena setiap ibadah yang dikerjakan mengandung pendidikan kedisiplinan (2)  kedisiplinan SMP Al-Falah Dago berdasarkan hasil peritungan menunjukan bahwa sebagian besar responden dengan nilai prosentase 51,28% tentang tanggapan mengenai kedisiplinan masuk dalam kategori cukup (3) hasil uji regresi menunjukan bahwa nilai korelasi adalah 0.574. Nilai ini dapat diinterprestasikan bahwa hubungan kedua variabel Penelitian berada dalam kategori sedang. Nilai R square yang diperoleh adalah 0,329, sehingga dapat ditafsirkan bahwa variabel bebas memiliki pengaruh konstribusi sebesar 32,9% terhadap variabel terikat.

Kata kunci: Pembiasaan kegiatan keagamaan, kedisiplinan siswa.


Keywords


Pembiasaan kegiatan keagamaan, kedisiplinan siswa

Full Text:

PDF

References


Arif, A. (2002). Pengantar Imu dan metodelogi Pendidikan Islam. Jakatat: Ciputat Press Moenir. (2010). Masalah-Masalah dalam Belajar. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Azizy, Q. (2002). Pendidikan Agama untuk Membangun Etika Sosial. Semarang: Aneka Ilmu

Darmadi, (2008). PengembanganModel dan Metode Pembelajaran dalam Dinamika Belajar Siswa. Jakarta : Pendidikan Deepublish.

Fathurrahman, M. (2017). Belajar dan pembelajaran modern. Yogyakarta: Garudhawaca

Hamalik, O. (2011). Kurikulum Pembelajaran. Jakarta: Bumi Aksara.

Izzan, A. (2016). Hadis Pendidikan; Konsep Pendidikan berbasis Hadis. Bandung: Humaniora.

Jalil, J. (2018). Pendidikan Karakter Implementasi oleh Guru, Kurikulum dan Sumber Daya Pendidikan. Sukabumi: CV Jejak

Rahman, M. (2011). Pentingnya Disiplin Belajar. Jakarta : Rineka Cip

Ramayulis. (2008). Ilmu Pendidikan Islam. Jakarta: Kalam Mulia.

Slameto. (2010). Belajar dan Faktor yang mempengaruhinya. Jakarta: Rineka Cipta

Syarbini, A. (2011). Keajaiban Sholat, Sedekah, dan Silaturahmi. Jakarta:PT Alex Media Komptindo.




DOI: http://dx.doi.org/10.29313/.v0i0.16912