Komunikasi Politik Anggota Legislatif Perempuan
Abstract
Abstract. In conducting communication process, women have different ways And habits from men, especially in the implementation of political communication. There are background for why a woman are choosing to go and fight the politics. By those background too women also become a legislator and also doing political communication to fight their first destination becoming a legislator. This research made to know how the Political Communication of Woman Legislator to fight the rights of women labor. Researcher using Qualitative Research Methods with case study approach. Researchers collect, process, and analyze factual data Operating systematic political communication regarding women legislator, so it can be taking relevant conclusion in political issues from the woman legislator, by interviews, observation, and literature study. The interviews were conducted indicated to the people who relates with the research, they are Woman Legislator, The staff of parliament and some people who related with labor union. From the result of the research, Researchers got the forms of political of the Woman Legislator in the process of advocating the right of women labor. Including how the communication message that delivered by woman legislator, how the process of advocating women labor by woman legislator, how the result of advocacy, what media that used in the political communication process and how public opinion is formed by the woman legislator to fight the rights of labor women.
Â
Abstrak. Dalam melakukan proses komunikasi, perempuan memiliki tata cara dan kebiasaan yang berbeda dengan laki-laki, khususnya dalam pelaksanaan komunikasi politik. Ada hal yang melatar belakangi mengapa seorang perempuan pada akhirnya memilih untuk maju dan bertarung dalam dunia politik. Latar belakang itulah yang membuat perempuan pun menjadi seorang legislator dan turut melakukan komunikasi politik untuk memperjuangkan tujuan awalnya menjadi seorang legislator. Penelitian ini akhirnya dilaksanakan untuk mengetahui bagaimana Komunikasi Politik Anggota Legislatif Perempuan dalam memperjuangkan hak-hak Tenaga Kerja Wanita. Peneliti menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan Studi Kasus. Peneliti mengumpulkan, mengolah, dan menganalisis secara sistematis data faktual mengenai komunikasi politik anggota legislatif perempuan yang diperoleh, sehingga dapat mengambil kesimpulan yang relevan dengan permasalahan politik anggota legislatif perempuan, dengan cara melakukan wawancara, observasi, dan studi kepustakaan. Wawancara dilakukan kepada orang-orang yang berkaitan dengan dengan penelitian yaitu Anggota DPR-RI Perempuan, Staff ahli Anggota DPR dan beberapa orang yang berkecimpung dalam serikat buruh. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan, maka peneliti memperoleh bentuk komunikasi politik apa saja yang digunakan Anggota Legislatif Perempuan dalam proses pembelaan terhadap hak-hak Tenaga Kerja Wanita. Diantaranya adalah bagaimana pesan komunikasi yang disampaikan oleh Anggota Legislatif Perempuan, bagaimana proses pendampingan Tenaga Kerja Wanita yang dilakukan oleh Anggota Legislatif Perempuan tersebut, bagaimana hasil pendampingan yang dilakukan oleh Anggota Legislatif Perempuan tersebut, apa saja media yang digunakan dalam proses berkomunikasi politik dan bagaimana opini publik yang terbentuk dari hasil perjuangan Anggota Legislatif Perempuan yang memperjuangkan Hak-Hak Tenaga Kerja Wanita.
Keywords
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Hikmat, Mahi. M. 2010. Komunikasi Politik, Bandung: PT. Simbiosa Rekatama Media.
Izzat, Hibah Rauf, 1997. Wanita dan Politik Pandangan Islam, Bandung: PT. Remaja Rosda Karya.
Nimmo, Dan. 1989. Komunikasi Politik: Khalayak dan Efek, Bandung: PT. Remaja Rosda Karya.
Sastroatmodjo, Sudjono. 1995. Perilaku Politik. Semarang: IKIP Semarang Press
Sears, David O, 1994, Psikologi Sosial, Jakarta: Penerbit Erlangga
Soetjipto, Ani W & Shelly Adelina. 2012. Partai Politik dan Strategi Gender Separuh Hati: Pelajaran dari Tiga Partai Pemenang Pemilu 2009, Jakarta: Parentesis Publisher.
Sudarmansyah, dkk. 2013. Peran Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dari Fraksi PDI Perjuangan Dalam Menyalurkan Aspirasi Konstituen di Kabupaten Kubu Raya. Jurnal Tesis PMIS-UNTAN-PSIP.
Sujarwa. 2001. Polemik Gender: Antara Realitas dan Refleksi, Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
DOI: http://dx.doi.org/10.29313/.v0i0.4766
  Â