Studi Literatur Aktivitas Antidiabetes Ekstrak Tanaman Suku Piperaceae Secara In Vivo

Melinda Putri Anugrah Saputra, Ratu Choesrina, Lanny Mulqie

Abstract


ABSTRACT: Diabetes melitus is a metabolic disease characterized by hyperglycemia. This is associated with an abnormal conditions of carbohydrate, fat and protein metabolism due to a decrease in insulin secretion, insulin action on target cells (insulin resistance) or both. The number of the case diabetes mellitus in the world from year to year always experience an increase. Diabetes mellitus treatments and the strategy concern at the moment. Many studies of traditional herbal medicine have been carried out to treat diabetes mellitus. The use of plants for treatment needs to be supported by research data from these plants so thattheir efficacy is scientifically unquestionable and can be justified. Piperaceae is a plant that is often used as a spice, ornamental plant and traditional medicine. Most of the general public use this plant as a medicinal plant, because this plant has various types of chemical compounds that are able to cure several disease include diabetes mellitus. A class of secondary metabolite compounds that have an impressive antidiabetic activity including flavonoids, alkaloids, tannins, saponins, terpenoids, steroids, polyphenols. The purpose of this literature study was to determine the antidiabetic activity of plant extracts from the Piperaceae family seen from the decrease in blood glucose levels, determine the effective dose of extract and determine the content of secondary metabolites in the extract based on the resuls of phytochemical screening. The results obtained from this literature study indicate that some of the plants from the Piperaceae family reviewed in this study have antidiabetic activity. These plants include piper aduncum L. (sirih hutan), piper crocatum Ruiz& Pav (sirih merah), piper guineense (lada ashanti), piper longum (cabe jawa) and piper nigrum (lada hitam). Based on the results of phytochemical screening of the five plants secondary metabolite compounds contained in plants that have mechanisms as antidiabetic, including flavonoids, alkaloids, tannins, saponins, terpenoids, steroids, polyphenols.

Keywords: Antidiabetic activity, alloxan, streptozotocin, Piperaceae family

ABSTRAK: Diabetes melitus merupakan suatu penyakit metabolik yang dikarakteristik dengan kondisi hiperglikemia. Hal ini dikaitkan dengan keadaan  abnormalitas metabolisme karbohidrat, lemak dan protein akibat adanya penurunan sekresi insulin, kerja insulin pada sel target (resistensi insulin) atau keduanya Jumlah penderita diabetes melitus di dunia dari tahun ke tahun selalu mengalami peningkatan. Diabetes dan strategi pengobatannya menjadi perhatian pada saat ini. Banyak studi pengobatan herbal tradisional dilakukan untuk menanggulangi diabetes melitus. Penggunaan tanaman untuk pengobatan perlu ditunjang oleh data-data penelitian dari tanaman tersebut sehingga khasiatnya secara ilmiah tidak diragukan lagi dan dapat dipertanggungjawabkan. Tanaman suku Piperaceae merupakan tanaman yang sering digunakan sebagai rempah, tanaman hias dan obat tradisional. Kebanyakan dari masyarakat umum memanfaatkan tanaman ini sebagai tanaman obat, karena tanaman ini memiliki berbagai jenis senyawa kimia yang mampu menyembuhkan beberapa penyakit diantaranya yaitu penyakit diabetes melitus. Golongan senyawa metabolit sekunder yang diduga memiliki aktivitas antidiabetes diantaranya yaitu yaitu flavonoid, alkaloid, tannin, saponin, terpenoid, steroid, polifenol. Tujuan dari penelitian studi literatur ini adalah untuk mengetahui aktivitas antidiabetes ekstrak tanaman yang berasal dari suku Piperaceae dilihat dari penurunan kadar glukosa darah secara in vivo, mengetahi dosis efektif ekstrak terhadap hewan uji dan mengetahui kandungan golongan senyawa metabolit sekunder di dalam ekstrak berdasarkan hasil skrining fitokimia. Hasil yang diperoleh dari penelitian studi literatur ini menunjukkan bahwa beberapa tanaman dari suku Piperaceae yang direview dalam penelitian ini memiliki aktivitas antidiabetes. Tanaman tersebut diantaranya yaitu tanaman piper aduncum L. (sirih hutan), piper crocatum Ruiz & Pav (sirih merah), piper guineense (lada ashanti),  piper longum (cabe jawa) dan piper nigrum (lada hitam). Berdasarkan hasil skrining fitokimia pada kelima tanaman tersebut golongan senyawa metabolit sekunder yang terkandung dalam tanaman yang memiliki mekanisme sebagai antidiabetes, diantaranya yaitu flavonoid, alkaloid, tannin, saponin, terpenoid, steroid, polifenol.

Kata Kunci: Aktivitas Antidiabetes, aloksan, streptozotosin, suku Piperaceae


Keywords


Aktivitas Antidiabetes, aloksan, streptozotosin, suku Piperaceae

Full Text:

PDF

References


Arjadi F, Susatyo P. (2007). Regenerasi Sel Pulau Langerhans Pada Tikus Putih (Rattus novergicus) Diabetes yang Diberi Rebusan Daging Mahkota Dewa (Phaleria macrocarp (scheff.) Boerl.), 2(2): 118-22.

Atiqoh, H., Wardani, R.S., Wulandari, M. (2011). Uji Antidiabetik Infusa Kelopak Bunga Rosela (Hibiscus Sabdariffa Linn.) Pada Tikus Putih Jantan Galur Wistar Yang Diinduksi Glukosa. Jurnal Kesehatan Masyarakat Indonesia, 7(1):43-50.

Azwar, A., Harahap, U., Mardianto. (2015). Ekstrak etanol Daun Sirih Merah (Piper crocatum) Menurunkan Kadar Gula Darah Mencit Diabetes. Jurnal Ilmiah Manuntung. Vol. 1 (1): 42-46.

Dewi, Y. F., Anthara, M. S., Dharmayudha, A. A. G. O. (2014). Efektifitas Ekstrak Daun Sirih Merah (Piper crocatum) Terhadap Penurunan Kadar Glukosa Darah Tikus Putih Jantan (Rattus novergicus) Yang Di Induksi Aloksan, Buletin Veteriner Udayana. Vol. 6 (1).

Fiana, N. dan Oktaria, D. (2016). PengaruhKandungan Saponin dalam Daging BuahMahkota Dewa (Phaleria macrocarpa)terhadap Penurunan Kadar Glukosa Darah. Journal MAJORITY. 05 (04), 128.

Hallianah, I. P., Lambui, O., Ramadanil. (2019). Uji Daya Hambat Ekstrak Daun Sirih Hutan (Piper aduncum L.) Terhadap Pertumbuhan Bakteri Staphylococcus aureus dan Escherichia coli. Biocelebes. Vol. 13 (1).

Hikmawanti, N. P. E., Hanani, E., Maharani, S., Putri, A. I. W. (2021). Kadar Piperin Ekstrak Buah Cabe Jawa dan Lada Hitam dari Daerah dengan Ketinggian Berbeda. Jurnal Jamu Indonesia. Vol. 6 (1): 16-22.

Kabiru, A. Y., Ibikunle, G. F., Innalegwu, D. A., Bola, B. M., Madaki, F. M. (2016). In Vivo Antiplasmodial and Analgesic Effect of Crude Ethanol Extract of Piper guineense Leaf Extract in Albino Mice. Hindawi Publishing Corporation.

Kavitha, S. dan Mani, P. (2017) Anti-bacterial Activity of Extract of Piper Nigrum Leaf. BioTechnology: An Indian Journal. Vol.13 (4).

Kumari, M dan Jain, S. 2012. Tannins : An Antinutrient with Positive Effect to Manage Diabetes. Research Journal of Recent Science. Vol 1(12) : 70-1

Munawaroh, E., Astuti, I. P., Sumanto. (2011). Studi Keanekaragaman dan Potensi Suku Piperaceae di Sumatra Barat. Berkala Penelitian Hayati (Journal of Biological Reachearches) Spesial Topics in PLANT and ALGAE. 5A: 35-40.

Nabi, S. A., Kasetti, R. B., Sirasanagandla, S. (2013). Antidiabetic and antihyperlipidemic activity of Piper longum root aqueous extract in STZ induced diabetic rats. BMC Complementary and Alternative Medicine. 13: 37.

Onyesife, Ogugua, C. O., Victor N., Anaduaka, Emeka G. (2014). Hypoglycemic Potentials of Ethanol Leaves Extract of Black Pepper (Piper Nigrum) on Alloxan-Induced Diabetic Rats. Scholars Research Library : Annals of Biological Research. 5 (6): 26-31.

Pangribowo, Supriyono. (2020). Infodatin Diabetes Melitus: Pusat Data dan Informasi Kementerian Kesehatan RI. Jakarta: Kementerian Kesehatan RI.

Prameswari, O., dan Widjanarko, S. (2014). Uji efek Ekstrak Air Daun Padan Wangi Terhadap Penurunan Kadar Glukosa Darah dan Hispatologi Tikus Diabetes Melitus. Jurnal Pangan dan Agroindustri Vol.2. No.2 p. 16-27.

Ridwan, Z. et al.,(2016). Ketoasidosis Diabetik Di Diabetes Melitus Tipe 1.Indonesian Journal of Clinical Pathologi And Medical Laboratory.Vol. 22.No. 2. Hal: 200-203.

Ruhe RC and McDonald RB. (2001). Use of antioxidant nutrient in the prevention and treatment of type 2 diabetes. J. Am. Coll. Nutr. 20(5): 363-369

Sitinjak. S. R. H., Wuisan, J., Mambo, C. (2016). Uji Efek Ekstrak Daun Sirih Hutan (Piper aduncum L.) terhadap Kadar Gula Darah Pada Tikus Wistar (Rattus novergicus) yang Diinduksi Aloksan, Jurnal e-Biomedik (eBm). Vol.4 (2).

Sunarti. (2017). Serat Pangan Dalam Penanganan Sindrom Metabolik. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.

Tabatabaci-Malazy, O., B. Larijani and M. Abdollahi. (2013). A Novel Management of Diabetes By Means Of Strong Antioxidants’ Combination. Journal of Medical Hypotheses and Ideas. 7: 25-30.

The Plant List. (2010). The Plant List, a working list of all plant species. http://www.theplantlist.org/1.1/browse/A/Piperaceae/

Tjitrosoepomo, G. (2004). Taksonomi Tumbuhan (Spermatophyta). Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.

Azhar Salma Fadhilah, Y Kiki Mulkiya, Kodir Reza Abdul. (2021). Pengaruh Waktu Aging dan Metode Ekstraksi terhadap Aktivitas Antioksidan Black Garlic yang Dibandingkan dengan Bawang Putih (Allium sativum L.). Jurnal Riset Farmasi, 1(1), 16-23.




DOI: http://dx.doi.org/10.29313/.v0i0.30080

Flag Counter    Â