FORMULASI SEDIAAN SPRAY GEL SERBUK GETAH TANAMAN JARAK CINA (Jatropha multifida Linn.) DENGAN VARIASI JENIS POLIMER PEMBENTUK FILM DAN JENIS PLASTICIZER

Ulfa Shafira, Amila Gadri, Fetri Lestari

Abstract


Serbuk getah jarak cina berpotensi untuk dikembangkan menjadi sediaan penyembuh luka. Sediaan spray gel merupakan sediaan yang praktis untuk digunakan dan memiliki kemampuan mencegah kontaminasi terhadap sediaan selama penggunaan. Serbuk getah jarak cina diperoleh dengan mengeringkan getah dengan metode kering beku. Formulasi sediaan dilakukan dalam dua tahap yaitu tahap optimasi basis dan tahap pembuatan sediaan. Sediaan yang diperoleh dievaluasi meliputi uji stabilitas dipercepat. Berdasarkan hasil tahap optimasi, basis terbaik yang diperoleh adalah basis gel yang terdiri dari poloxamer 407 0,1% sebagai polimer pembentuk film dan propilen glikol 0,25% sebagai plasticizer. Sediaan yang dibuat dengan penambahan serbuk getah jarak cina 3% pada formula basis terpilih menunjukan stabilitas yang baik berdasarkan uji stabilitas dipercepat.


Keywords


Serbuk getah jarak cina (Jatropha multifida Linn.), poloxamer, spray gel.



DOI: http://dx.doi.org/10.29313/.v0i0.1622

Flag Counter    Â