Kajian Pengaruh Geometri Jalan terhadap Konsumsi Bahan Bakar dalam Optimasi Pengangkutan Overburden pada Penambangan Batubara PT. Pancaran Surya Abadi di Kecamatan Muara Badak Kabupaten Kutai Kartanegara Provinsi Kalimantan Timur

Aang Faisal Burhanudin, Zaenal Zaenal, Dudi Nasrudin Usman

Abstract


Abstract. PT Pancaran Surya Abadi is one of the companies engaged in the coal mining industry. Mining business license (IUP) of production operations with number 540/025 / IUP-OP / MB-PBAT / IX / 2009 with an area of IUP of 991 Ha. Mining activities are carried out using an open mining system using a strip mining system. In overburden stripping, mechanical devices such as the Komatsu PC400 Lc excavators and load-excavators and Volvo Ariculated dumptruck A40F are used as conveyances. The use of diesel fuel as a fuel has a significant influence on mining operational costs. Some things that affect fuel consumption in mechanical devices, including road geometry conditions, tool conditions and actual conditions in the field. Therefore, a study of the factors that can affect diesel fuel consumption is carried out, one of which is on the geometry of the road and road conditions. The purpose of this research is to increase the productivity of the dig-load and transport equipment with more efficient fuel consumption. The actual state of the existence of several road segments that have road conditions more than the standard operating procedures specified (12%) according to AASHTO theory so that the rimpull that must be overcome by the tool is getting bigger, the greater use of rimpull can affect the fuel consumption which will be even greater. Actual productivity of digging and unloading equipment 200.93 bcm / hour / tools and conveyance equipment 49.94 bcm / hour / tool with an average fuel consumption of 44.25 liter / hour digging equipment and hauling equipment 25.45 liters / hour. After improvements to road conditions and distribution times there has been an increase in the productivity of conveyance 65.28 bcm / hour / tool and the use of fuel is more effective and efficient with fuel consumption of 20.14 liters / hour. In this study a study of road geometry that affects fuel consumption is one of them on road conditions, so that the fuel demand on the conveyance with an average road condition of 5.50% with fuel consumption of 0.08 liters / m /% and fuel ratio of 0.51 liter / bcm and fuel cost of Rp. 1,726,231.68 shifts / tools. After an average study on the road conditions 4.99% with fuel consumption of 0.07 liters / m /% and a fuel ratio of 0.31 liters / bcm and a fuel cost of Rp. 1,371,549.12 shifts / tools. Improvements to road conditions greatly affect tool productivity, fuel consumption, fuel ratio and fuel cost so as to reduce mining operating costs.

Keywords : Road Geometry, Productivity, Rimpull, Fuel Oil, Fuel Ratio, Fuel Cost. 

Abstrak. PT Pancaran Surya Abadi merupakan salah satu perusahaan yang bergerak di bidang usaha industri pertambangan batubara. Izin usaha pertambangan (IUP) operasi produksi dengan nomor 540/025/IUP-OP/MB-PBAT/IX/2009  dengan luas IUP sebesar 991 Ha. Kegiatan penambangan dilakukan dengan sistem penambangan terbuka dengan menggunakan sistem penambangan strip mining. Dalam pengupasan overburden digunakan alat mekanis seperti alat gali-muat excavator Komatsu PC400 Lc dan Volvo Ariculated Dumptruck A40F sebagai alat angkut. Penggunaan solar sebagai bahan bakar memberikan pengaruh yang cukup besar terhadap biaya operasional penambangan. Beberapa hal yang berpengaruh terhadap konsumsi bahan bakar pada alat mekanis, diantaranya kondisi geometri jalan, kondisi alat dan kondisi aktual di lapangan. Oleh karena itu dilakukan kajian terhadap faktor-faktor yang dapat mempengaruhi konsumsi bahan bakar solar, salah satunya pada geometri jalan dan kondisi jalan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan produktivitas alat gali-muat dan angkut dengan konsumsi bahan bakar yang lebih efisien. Keadaan aktual adanya beberapa segmen jalan yang memiliki kondisi jalan lebih dari standar operasional prosedur yang ditetapkan (12 %) menurut teori AASHTO sehingga rimpull yang harus diatasi oleh alat tersebut semakin besar, penggunaan rimpull yang semakin besar dapat berpengaruh terhadap konsumsi bahan bakar yang akan semakin besar. Produktivitas aktual alat gali-muat 200,93 bcm/jam/alat dan alat angkut 49,94 bcm/jam/alat dengan rata-rata konsumsi bahan bakar alat gali-muat 44,25 liter/jam dan alat angkut 25,45 liter/jam. Setelah dilakukan perbaikan pada kondisi jalan dan waktu edar adanya peningkatan produktivitas alat angkut 65,28 bcm/jam/alat dan penggunaan bahan bakar lebih efektif dan efisien dengan konsumsi bahan bakar 20,14 liter/jam.  Pada penelitian ini dilakukan kajian terhadap geometri jalan yang berpengaruh terhadap konsumsi bahan bakar salah satunya pada kondisi jalan, sehingga kebutuhan bakar pada alat angkut dengan rata-rata kondisi jalan 5,50% dengan konsumsi bahan bakar 0,08 liter/m/% dan fuel ratio 0,51 liter/bcm serta fuel cost sebesar Rp. 1.726.231,68 shift/alat. Setelah dilakukan kajian rata-rata pada kondisi jalan 4,99 % dengan konsumsi bahan bakar 0,07 liter/m/% dan fuel ratio 0,31 liter/bcm serta fuel cost sebesar Rp. 1.371.549,12 shift/alat. Perbaikan pada kondisi jalan sangat berpengaruh terhadap produktivitas alat, konsumsi bahan bakar, fuel ratio dan fuel cost sehingga dapat mengurangi biaya operasi penambangan.

 Kata Kunci : Geometri Jalan, Produktivitas, Rimpull, Bahan Bakar, Fuel     Ratio, Fuel Cost.


Keywords


Geometri Jalan, Produktivitas, Rimpull, Bahan Bakar, Fuel Ratio, Fuel Cost.

Full Text:

PDF

References


Daftar Pustaka :

Anonim, 1993, “AASHTO guide for Design of Pavement Structuresâ€, America, American Association of State Highway and Transportation Officials.

Anonim, 2017, “Handbook Komatsu PC400 Lc Hydraulic Excavatorâ€, Japan.

Anonim, 2020, “ Volvo Articulated Haulers Construction Equipmentâ€, Swedia.

Awang Suwandhi, 2004, “Perencanaan Jalan Tambangâ€, Diklat perencanaan tambang terbuka, Universitas Islam Bandung.

Dwayne D, Tannant & Bruce Regensburg, 2001, “Guidelines For Mine Haul Road Designâ€, University of British Columbia.

Herbert L, Nichols, 2005, “Moving The Earthâ€, American.

Mahendra Mulya, 2019, “Kecamatan Muara Badak Dalam Angkaâ€, Badan Pusat Statistik Kabupaten Kutai Kartanegara.

Nabella, Merlin, Zaenal, Yuliadi, 2016, “Analisis Pengaruh Kemiringan Jalan dan Jarak Angkut Terhadap Konsumsi Bahan Bakar dan Fuel Ratio Pada Kegiatan Penambangan Batuan Andesit di PT Gunung Sampurna Makmur Kecamatan Cigudeg, Kabupaten Bogor, Jawa Baratâ€, Prosiding Spesia Teknik Pertambangan (Februari, 2016). ISSN : 2460-6499. P 237-244. Universitas Islam Bandung, Bandung.

Sukirman, dkk., 1999, “Dasar-dasar Perencanaan Geometrik Jalanâ€, Nova, Bandung.

SNI 7167, 2016, “Pengaman Jalan Pertambanganâ€.

Partanto, Prodjosumarto, 1993, “Pemindahan Tanah Mekanisâ€, Departemen Pertambangan Institut Teknologi Bandung. Bandung.

Partanto, Prodjosumarto, 1993, “Tambang Terbuka (Surface Mining)â€, Departemen Pertambangan Institut Teknologi Bandung. Bandung.

Prabowo, Jerry Dwifajar, Dono, Guntoro, Maryanto, 2018, “Perencanaan Project Perbaikan Segmen Jalan Tanggulungan dan Pemasangan Culvert PT Vale Indonesiaâ€, Prosiding Spesia Teknik Pertambangan (Februari, 2018), ISSN : 2460-6499, P 184-193, Universitas Islam Bandung, Bandung. [14] Widharto,S. 2001, “Karat dan Pencegahannyaâ€, P.T. Pradnya Paramita, Jakarta.

Pratama, Devi Diansyah, Dono Guntoro, Zaenal, 2017, “Kajian Efisiensi Bahan Bakar HD 465-605 Pada Jalan Tambang Quarry D Batu Gamping di PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk Kecamatan Citeureup Kabupaten Bogor Jawa Baratâ€, Prosiding Spesia Teknik Pertambangan (Februari, 2017), ISSN : 2460-6499, P 185-192, Universitas Islam Bandung, Bandung.

Wicaksono, M. Rizqi, Zaenal, Moralista, Elfida, 2019, “Evaluasi Jalan Tambang Berdasarkan Teori AASHTO untuk Meningkatkan Produksi Pengupasan dan Pengangkutan Overburden pada Kegiatan Penambangan Batubara di Area Roto South G PT Kideco Jaya Agung, Desa Batu Kajang, Kecamatan Batu Sopang, Kabupaten Paser, Provinsi Kalimantan Timurâ€, Prosiding Spesia Teknik Pertambangan (Februari, 2020), ISSN : 2460-6499, P 141-148, Universitas Islam Bandung, Bandung.




DOI: http://dx.doi.org/10.29313/pertambangan.v6i2.22650

Flag Counter    Â