ANALISIS BAURAN PRODUK DENGAN MENGGUNAKAN METODE SIMPLEK UNTUK MEMAKSIMALKAN KEUNTUNGAN (STUDI KASUS PRODUK SEPATU WANITA PD.GEMILANG UNGGUL)

Handri Mulyana, Tasya Aspiranti, Nining Koesdiningsih

Abstract


Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui perencanaan produksi yang dilakukan oleh PD Gemilang Unggul untuk mencapai keuntungan yang maksimal. Sehingga berdasarkan masalah tersebut penulis melakukan penelitian mengenai Analisis Bauran Produk dengan Menggunakan Metode Simpleks Untuk Memaksimalkan Keuntungan (Studi Kasus produk Sepatu Wanita PD Gemilang Unggul).

Dalam memperoleh data yang dibutuhkan dalam penelitian ini, maka digunakan teknik pengumpulan data melalui pengamatan secara langsung terhadap objek yang diteliti melalui wawancara, observasi, dokumentasi dan studi pustaka.

Metode penelitian yang digunakan adalah metode studi kasus, yaitupenelitian tentang status subjek penelitian yang berkenaan dengan suatu fase spesifik atau khas dari keseluruhan personalitas Sedangkan jenis penelitian yang digunakan yaitu deskriptif kuantitatif, yaitu penelitian yang bertujuan menggambarkan atau mendeskripsikan suatu fenomena secara kuantitatif dengan menggunkaan model.

Program linier dengan menggunakan metode simpleks adalah metode yang digunakan dalam memecahkan masalah diatas. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, diperoleh hasil dengan jumlah produksi optimal dalam proses produksi serta jumlah keuntungan maksimal yang dapat diperoleh perusahaan.

PD Gemilang Unggul menghasilkan produk per hari rata-rata untuk Wadges25 unit, Hight Hills30 unit dan Boots30 unit dengan total keuntungan per hari sebesar Rp. 7.690.265Hasil produksi dan keuntungan yang diperoleh setelah menggunakan metode simpleks untuk Wadges26,5»27 unit, Hight Hills30 unit dan Boots30 unit dengan total keuntungan per hari sebesar Rp.7.773.306,5. Sehingga terjadi peningkatan keuntungan sebesar Rp.83.041,5  per hari atau 1,08 %.


Keywords


Bauran Produk, Metode Simpleks, Keuntungan Maksimal

References


Aminudin. 2005. Prinsip-prinsip Riset Operasi. Jakarta:Erlangga

Assauri, Sofyan. 2008. Manajemen Produksi dan Operasi. Jakarta: LP-FEUI

Chase, Richard B., F. Robert Jacobs, Nicholas J. 2004. Operations Management for Competitive Advantage. New York: McGraw Hill

Dimyati, Tjutju Tarliyah dan Ahmad Dimyati. 2004. Operations Research Model- Model Pengambilan Keputusan. Bandung: Sinar Baru Algensindo

Handoko, T. Hani. 2000. Dasar-Dasar Manajemen Produksi Dan Operasi. Yogyakarta: BPFE-Yogyakarta

Heizer, Jay dan Barry Render. 2004. Operations Management. New Jersey: Pearson Education – Prentice Hall

Moh. Nazir,Ph.D. 2011. Metode Penelitian. Bogor: Ghalia Indonesia

Muhardi. 2011. Manajemen Operasi Suatu Pendekatan Kuantitatif Untuk Pengambilan keputusan. Bandung: Refika Aditama

Russel, Roberta S. Man Taylor III, Bernard W. 2000. Operation Management International, Third Edition. New Jersey: Prentice Hall International, Inc.

Siringoringo, Hotnair. 2005. Seri Teknik Riset Operasi. Pemrograman Linear. Yogyakarta:Graha Ilmu

Supranto, Johannes Prof, M.A, APU. 2013. Riset Operasi Untuk Pengambilan Keputusan. Jakarta: PT Raja Grafindo

Yamit, Zulian. 2007. Manajemen Produksi dan Operasi. Yogyakarta: ekonisia




DOI: http://dx.doi.org/10.29313/.v0i0.1576

Flag Counter   Â