Pola Komunikasi Guru dan Siswa Siswi SMP PGII 2 Bandung dalam Program Mentoring Keagamaan
Abstract
Sekolah adalah sebuah tempat sebagai pendidik dan pengajaran untuk merubah karakter siswa siswinya,peran guru dalam sekolah sebagai tenaga pengajar yang mengajar sangat dibutuhkan sebagai pengajar siswa siswinya dalam mengajarkan hal hal yang positif baik secara akademik maupun karakterstik agar mencapai generasi emas yang unggul, sehingga Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pola komunikasi guru dan siswa-siswi SMP PGII 2 Bandung dalam program mentoring keagamaan. Untuk menjawab masalah di atas, maka diangkat sub-fokus penelitian yang meliputi proses komunikasi,hambatan,mengapa program mentoring perlu dilakukan dan program apa saja dalam program mentoring. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus.Sebagian besar data dikumpulkan melalui observasi partisipan, wawancara mendalam, dokumentasi, internet searching, dan didukung oleh studi pustaka serta triangulasi data. Adapun teknik analisa data yang digunakan yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan evaluasi. Hasil penelitian merujuk pada : 1) Proses komunikasi yang terjadi di SMP PGII 2 Bandung dalam program mentoring keagamaan baik secara primer maupun sekunder di sekolah tersebut. 2) Hambatan yang terjadi karena kebiasaan mereka belum terbiasa dalam menjalankan kegaiatan keagamaan.3)Program mentoring apa saja yang ada di SMP PGII 2 Bandung 4)Mengapa Program Mentoring keagamaan harus di lakukan di SMP PGII 2 Bandung.sehingga peneliti ingin meneliti bagaimana pesan pesan yang disampaikan dapat menyerap kepada siswa siswi SMP PGII 2 Bandung dalam menjalankan program mentoring keagamaan dalam menjalanakan visi misi sekolah sehingga siswa siswi menjadi pribadi yang baik bukan hanya dalam baik dari sisi akademik baik juga dari sisi rohani nya.
Kata Kunci:Pola komunikasi,Proses,Hambatan,SMP PGIIÂ
Keywords
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Cangara, Hafied. 2008. Pengantar Ilmu Komunikasi. Jakarta: Raja Grafindo Persada
Djamarah, Bahri, Syaiful. 2004. Pola Komunikasi Orang Tua dan Anak dalam Keluarga.
Jakarta : PT Reneka Cipta
Effendy, Onong. 2003. Ilmu, Teori dan Filsafat Komunikasi. Bandung: Citra Aditya Bakti
Kamus Besar Bahasa Indonesia. (2002). Edisi Ketiga Bahasa Depdiknas. Jakarta: Balai
Pustaka
Mulyana, Deddy. 2012. Ilmu Komunikasi Suatu Pengantar. Bandung: Remaja Rosdakarya
Meleong.2001.Metode Penelitian Kualitatif.Bandung:PT Remaja Rosdakarya
T.V.W.Pradata, 2015. “Evaluasi program wajib belajar 12 tahun pada masyarakat miskin di kelurahan wonokusumo kecamatan semampir kota surabaya.kebijakan dan manajemen publik.3(2):173-185. http://www.journal.unair.ac.id/. Tanggal akses 5 maret 2017, Pk 01.00 WIB.
DOI: http://dx.doi.org/10.29313/.v0i0.6885
  Â