Personal Selling Anhang Indonesia Adventure dalam Menarik Jumlah Peserta Outbound

Misi Islami, Nani Sunarsih

Abstract


Pokok pembahasan dalam skripsi ini adalah Personal Selling Anhang Indonesia Adventure Dalam Menarik Jumlah Peserta Outbound, tujuan penelitiannya untuk mengetahui bagaimana cara Personal Selling Anhang Indonesia Adventure berdasarkan 6 tahap penjualan Personal Selling yaitu bagaimana cara Personal Selling yang diterapkan Anhang yaitu (1) Personal Selling Anhang Indonesia Adventure pada tahap Prospek Terhadap Calon Konsumen yaitu cara awal yang dilakukan oleh Marketing Anhang Indonesia Adventure guna memprospek terhadap calon konsumen, karena Anhang Indonesia Adventure perlu memahami bagaimana konsumen untuk membuat keputusan pembelian., (2) Personal Selling Anhang Indonesia Adventure pada tahap Membuka Hubungan yaitu layaknya menjalin hubungan baik, silahturahmi, dan kekeluargaan. Crew Anhang selalu menegur dengan ucapan say hay, hallo begitu juga melalui social media., (3) Personal Selling Anhang Indonesia Adventure pada tahap Kualifikasi Prospektif yaitu menawarkan program atau games apa saja yang dimiliki Anhang dan Programnya ini sangat berkualitas., (4) Personal Selling Anhang Indonesia Adventure pada tahap Mempresentasikan Pesan Penjualan yaitu proses penjualan guna meyakinkan konsumen dalam mengambil suatu tindakan. Crew Anhang mempresentasikan langsung ke client dengan semua program yang Anhang punya., (5) Personal Selling Anhang Indonesia Adventure pada tahap Kesepakatan Akhir Penjualan yaitu merupakan memperoleh kesepakatan akhir untuk pembelian suatu produk atau jasa yang telah ditawarkan. Setiap adanya kesepakatan akhir dari suatu pembelian pasti akan ada keputusan pembeli, dan proses pembelian ini adalah titik akhir dalam suatu transaksi., (6) Personal Selling Anhang Indonesia Adventure pada tahap Pelayanan yang Bertanggung Jawab yaitu memberikan pelayanan terbaik dan bertanggung jawab dalam segala hal. Semua ini dilakukan dengan cara komunikasi Personal Selling yang digunakan untuk menarik jumlah peserta outbound.


Keywords


Personal Selling, Komunikasi Pemasaran, Anhang Indonesia Adventure.

References


Ardial. 2014. Paradigma dan Model Penelitian Komunikasi. Bandung : Bumi Aksara

Effendy, Onong Uchjana. 2000. Ilmu, Teori dan Filsafat Komunikasi. Bandung : PT. Remaja Rosdakarya.

Effendy, Onong Uchjana. 2008. Dinamika Komunikasi. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya

Gunawan, Imam. 2013. Metode Penelitian Kualiatif Teori & Praktik. Jakarta: PT. Bumi Aksara.

Hermawan, Agus. 2012. Komunikasi Pemasaran. Jakarta: Penerbit Erlangga.

Kotler, Philip & Kevin Lane Keller. 2009. Manajemen Pemasaran- Edisi Ketiga Belas. Jakarta: Penerbit Erlangga

Kotler, Philip dan Gary Armstrong. 2012, Principles Of Marketing, 14th Edition, PrenticeHall Pearson, USA.

____________. 1997. Manajemen Pemasaran- Analisis, Perencanaan, Implementasi dan Kontrol. Jakarta: PT. Ikrar Mandiriabadi.

Alma, Buchari. 2007, Manajemen Pemasaran Dan Pemasaran Jasa, Alfabeta, Bandung.

Moleong, Lexy J. 2010. Metodelogi Penelitian Kualitatif. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Morisan. 2010. Periklanan Komunikasi Pemasaran Terpadu. Jakarta : Kencana Prenadamedia Group.

Mulyana, Deddy. 2006. Metode Penelitian Kualitatif. Bandung : PT. Remaja Rosdakarya.

Rakhmat, Jallaludin. 2000. Metode Penelitian. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta

Sutisna. 2002. Perilaku Konsumen & Komunikasi Pemasaran. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Wiryanto. 2004. Pengantar Ilmu Komunikasi. Jakarta: Grasindo

Assauri, Sofyan. 2004, Manajemen Pemasaran, Raja Grafindo Persada, Jakarta.

Yulianita, Neni. 2009. Komunikasi Pemasaran. Bandung: Pusat Penerbitan Universitas (P2U)




DOI: http://dx.doi.org/10.29313/.v0i0.2539

Flag Counter   Â