Pengaruh Tingkat Dana Zakat terhadap Kinerja Corporate Social Responsibility (Csr) (Studi Kasus Pada Bank Umum Syariah Di Indonesia Berdasarkan Isr Indeks)

Nurani Arradini, N. Eva Fauziah, Ifa Hanifia Senjiati

Abstract


Abstract.Zakat as the social aspect of the company is expected to improve the company image because it can provide information about social responsibility (Corporate Social Responsibility) that indicated sales / business transaction the company will increase. However, in Indonesia alone in the company's CSR performance Islam many use similar disclosures with conventional companies, which raised the need for CSR disclosure in accordance with the teachings and laws of Islam. Therefore, the authors develop this research by using Islamic Social Reporting Index (index ISR) consisting of six themes, namely financial and investment products and services, employees, community/social, environmental, and corporate governance. The formulation of the problem and the purpose of this research is, determine the development level of charity fund company on Islamic Banks, know the development of the performance of Corporate Social Responsibility based ISR index on Islamic Banks, and determine the effect of Zakat funds to the performance of Corporate Social Responsibility (A Case Study Islamic banks in Indonesia Index Based ISR).The method used in this research is using quantitative descriptive analysis approach. Source of this research is secondary data derived from the annual financial statements of Islamic commercial bank that meets the criteria that Bank Muamalat Indonesia, Bank Syariah Mandiri, Bank BNI Syariah and Bank Mega Syariah period 2011-2015. The data collection technique is documentation. Data analysis technique used ith regression analysis and hypothesis testing. The results showed that the rate of zakat Islamic Banks have increased in 2011-2014 and in 2014-2015 relative decline, based on the CSR performance disclosure ISR Islamic Banks increased in 2011-2014, while the relative decline in 2015, the level of zakat funds have a significant effect on the performance of CSR in Islamic Banks in Indonesia based on the ISR index. It can be seen from the calculation of simple regression analysis that thitung greater than ttabel (4.876> 2.100922), and the degree of probability / sig = 0.000 <0.05, it can be concluded that H_0 H_a rejected and accepted, which means that there are significant significant correlation between the level of zakat to the CSR performance-based, Islamic Social Reporting Index.

Abstrak.Zakat sebagai aspek sosial perusahaan diharapkan mampu meningkatkan image perusahaan karena dapat memberikan informasi mengenai tanggung jawab sosial (Corporate Social Responsibility) sehingga diindikasikan penjualan/ transaksi bisnis perusahaan tersebut akan meningkat. Namun, di Indonesia sendiri kinerja CSR pada perusahaan Islam masih banyak yang menggunakan pengungkapan yang sama dengan perusahaan konvensional, sehingga timbul kebutuhan pengungkapan CSR yang sesuai dengan  ajaran dan hukum Islam. Oleh karena itu, penulis mengembangkan penelitian ini dengan menggunakan Islamic Social Reporting Index (indeks ISR) yang terdiri atas 6 tema yaitu keuangan dan  investasi, produk dan jasa, karyawan, masyarakat/social, lingkungan, dan tata kelola perusahaan. Adapun rumusan masalah dan tujuan dalam penelitian ini yaitu, mengetahui perkembangan tingkat dana zakat perusahaan pada Bank Umum Syariah, mengetahui perkembangan kinerja Corporate Social Responsibility berdasarkan ISR Indeks pada Bank Umum Syariah, dan mengetahui pengaruh tingkat dana zakat terhadap kinerja Corporate Social Responsibility (Studi Kasus Pada Bank Umum Syariah di Indonesia Berdasarkan ISR Indeks). Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini ialah dengan menggunakan pendekatan penelitian deskriptif analisis kuantitatif. Sumber penelitian ini adalah data sekunder yang berasal dari laporan keuangan tahunan bank umum syariah yang memenuhi kriteria yaitu Bank Muamalat Indonesia, Bank Syariah Mandiri, Bank BNI Syariah, dan Bank Mega Syariah periode 2011-2015. Teknik pengumpulan data adalah dokumentasi. Teknik analisa data yang digunakan engan analisis regresi dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat dana zakat Bank Umum Syariah tahun 2011-2014 mengalami peningkatan dan pada tahun 2014-2015 relatif menurun, kinerja CSR berdasarkan pengungkapan ISR Bank Umum Syariah  mengalami peningkatan pada tahun 2011-2014, sementara relatif menurun pada tahun 2015, tingkat dana zakat berpengaruh signifikan terhadap kinerja CSR pada Bank Umum Syariah di Indonesia berdasarkan ISR indeks. Hal ini dapat dilihat dari hasil perhitungan analisis regresi sederhana yaitu thitung lebih besar daripada ttabel (4,876> 2,100922), dan tingkat probabilitas/ sig = 0,000 < 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa  ditolak dan  diterima, yang artinya terdapat pengaruh yang signifikan antara tingkat dana zakat terhadap kinerja CSR berdasarkan pengungkapan Islamic Social Reporting Indeks.




Keywords


Zakat, Corporate Social Responsibility (CSR), ISR

References


Sumber Buku

Aris, Suliyanto, Zakat Sebagai Aspek Tabarru dan Pengungkapan Islamic Social Reporting Terhadap Kinerja Keuangan, STIEI Bumiayu, 2014.

Hafidhuddin, Zakat Dalam Perekonomian Modern, Gema Insani Press, Jakarta, 2002.

Hendrik Budi, Corporate Social Responsibility, Sinar Grafika, Jakarta, 2008

Muhammad Djakfar, Etika Bisnis: Menangkap Spirit AJaran Langit dan Pesan Moral Ajaran Bumi, Penebar Plus, Jakarta, 2012.

Othman, R., Determinan of Islamic Social Reporting Among Top Shariah-Approved Companies in Bursa Malaysia. Research Journal of International Studies, 2009.

Sumber Karya Ilmiah

Yusuf Wibisono, Mengelola Zakat Indonesia, Prenada Media Group, Jakarta, 2015.




DOI: http://dx.doi.org/10.29313/syariah.v3i1.5284

Flag Counter   Â