Gambaran Karakteristik Penderita Kanker Kolorektal di Bagian Patologi Anatomi Rumah Sakit Al-Islam Bandung periode 2012-2016

Hanifah Amalia Muhajir, Ismet M. Nur, Fajar Awalia Yulianto

Abstract


Kanker Kolorektal merupakan kanker yang terjadi di usus besar(kolon) dan Rektum. Kanker Kolorektal merupakan keganasan ketiga terbanyak di dunia kejadiannya dan kedua tersering yang menyebabkan kematian. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui karakteristik kanker kolorektal berdasarkan usia, jenis kelamin, IMT, jenis gambaran histopatologi dan derajat diferensiasi. Penelitian ini menggunakan metode deskriptip dengan menggunakan teknik pemilihan sampel total population sampling. Data didapat berupa data sekunder yaitu melalui rekam  medis periode 2012-2016 di bagian Patologi Anatomi Rumah Sakit Al-Islam Bandung dan didapatkan 101 rekam medis yang memenuhi kriteria inklusi. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan program Microsoft Excel tahun 2010. Hasil penelitian menunjukkan frekuensi tertinggi terjadinya kanker kolorektal terdapat pada usia>65 tahun sebanyak 26 kasus (25,7%), jumlah pasien terbanyak pada jenis kelamin laki-laki sebanyak 53 kasus (53%), jumlah terbanyak pada kategori IMT Normal sebanyak 15 kasus (38,46%). Adenokarsinoma musinus merupakan gambaran histopatologi tersering dengan jumlah 66 kasus (65%) dan well differentiated merupakan derajat diferensiasi yang banyak terjadi pada kanker kolorektal sebanyak 40 kasus (46%). Simpulan pada penelitian ini menunjukkan frekuensi tertinggi terjadinya kanker kolorektal terdapat pada usia >65 tahun dengan kategori IMT Normal, adenokarsinoma musinus merupakan gambaran histopatologi terbanyak pada kanker kolorektal, serta well differentiated merupakan derajat diferensiasi yang sering terjadi pada kanker kolorektal.


Keywords


Derajat Diferensiasi, Histopatologi, Kanker Kolorektal

References


National Cancer Institute (NCI). Cancer Colorectal. Physician Data Query (PDQ). Spanish. April 5;2016

Fatima A. Hanggar, M.P.H, Robin P.Boushey, M.D.,Ph.D. Colorectal cancer Epidemiology: Incidence, Mortality, Survival, and risk factors. Thieme Medical Publishers,Inc.,New York,USA; 2009.

Ferlay J, Bray F, Pisani P, Parkin D, M Globocan 2012. Cancer Incidence, Mortality and Prevalence Worldwide. Lyon:international Agency For Research on Cancer;2012.

Aru W. Sudoyo, Bambang S, Idrus A, Marcellus SK, Siti setiati. Ilmu Penyakit Dalam Edisi V;Jilid 1. InternaPublishing Jakarta Pusat. November;2009 hlm 567-573.

National Cancer Institute (NCI). Cancer Colorectal. Physician Data Query (PDQ). Spanish. April 5;2016

World Health Organization Cancer Incidence in five contients. Lyon: the World Health Organization and the International Agency for Research on cancer.2007

A. B. Izzaty. 2015. Hubungan Antara Faktor Usia dengan Kejadian kanker kolorektal di RSUD Moewardi Surakarta tahun 2010-2013. Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiya Surakarta.

W. S. Tatuhey.2012. Ambon. Karakteristik Kanker Kolorektal di RSUD Dr. M Haulussy Ambon periode januari 2012-juni 2013. Fakultas Kedokteran Universitas Pattimura.

Aru W. Sudoyo, Bambang S, Idrus A, Marcellus SK, Siti setiati. Ilmu Penyakit Dalam Edisi V;Jilid 1. InternaPublishing Jakarta Pusat. November;2009 hlm 567-573.

Tomislav Dragovich, MD, PhD Chief. Hematology and Oncology, Banner MD Andreson Cancer Center. Januari 2017 tersedia di http://emedicine.medscape.com/article/277 dilihat pada bulan februari 2017.

D. Ratnasari. 2012. Semarang. Perbedaan Derajat Differensiasi Adenokarsinoma Kolorektal pada golongan Usia Muda, Baya dan Tua di RSUP Dr. Kariadi Semarang. Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro.

C.A. Yusra, IGN Virghyandy, V. Novianny. 2012. Kalimantan Barat. Gambaran Pasien kanker Kolorektal di RSUD Dr.Soedarso Pontianak periode 2006-2010. Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Tanjungpura Pontianak.

Def.R.M.Kabo., B.J.Waleleng., H.Haroen.2016. Manado.Profil keganasam Saluran Cerna di RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou Manado tahun 2014-2015. Fakultas Kedokteran Sam Ratulangi Manado.

D.P.O.Lestari. Karakteristik Kanker kolorektal di RSUP Sangalah Denpasar pada tahun 2014-2016. Denpasar Bali. 2016.

National Cancer Institute (NCI). Cancer Colorectal. Physician Data Query (PDQ). Spanish. April 5;2016.




DOI: http://dx.doi.org/10.29313/kedokteran.v0i0.6919

Flag Counter    Â