Perancangan Sistem Informasi Pengelolaan Koperasi Primkop Kartika Wiradhika
Abstract
Dewasa ini teknologi semakin berkembang dengan sangat pesat. Pencapaian tujuan sebuah organisasi modern yang efektif dan efisien dapat diwujudkan dengan menggunakan teknologi. Salah satu tujuan organisasi adalah menghasilkan informasi yang cepat dan akurat. Primkop Kartika Wiradhika adalah salah satu badan usaha yang memiliki tujuan mensejahterakan anggotanya yang terdiri dari Prajurit TNI AD, PNS, serta keluarga. Adapun unit kegiatan yang dilakukan Primkop Kartika Wiradhika antara lain: Unit Usaha Simpan Pinjam (USIPA), Unit Usaha Toko, dan Unit Usaha Jasa. Dalam pengelolaannya, Primkop Kartika Wiradhika masih belum optimal. Seperti pembagian jobdesc yang belum jelas, dokumen yang kurang lengkap, serta distribusi dokumen dan uang yang masih belum teratur. Berdasarkan hal tersebut, maka penelitian ini bertujuan untuk menganalisis aktivitas sistem informasi pengelolaan koperasi dan bagaimana rancangan sistem informasi pengelolaan koperasi yang sesuai untuk diterapkan di Primkop Kartika Wiradhika Secapaad Bandung.
Metode pengembangan sistem yang dilakukan adalah System Development Life Cycle (SDLC) dengan menggunakan teknik pengembangan FAST – System Design Strategies. Teknik pengumpulan data menggunakan Joint Application Development (JAD), serta tambahan alat dan teknik yang disediakan untuk memudahkan analisa dalam melaksanakan kegiatan pengembangan sistem, sehingga dapat mencapai hasil akhir sistem yang jelas, efektif dan efisien.
Hasil dari perancangan yang dilakukan analis yaitu sebuah rancangan sistem informasi pengelolaan koperasi yang dapat memenuhi kebutuhan Primkop Kartika Wiradhikan dalam menghadapi beberapa permasalahan yang terjadi. Adapun keunggulan sistem yang dihasilkan yaitu dokumen, sistem dan prosedur yang memperkuat pengendalian internal, serta penggunaan database yang mampu mendukung pengelolaan data transaksi yang mampu menghasilkan informasi yang efektif dan efisien dalam pengambilan keputusan maupun pertanggung jawaban.
Keywords
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Anugrahatana, Novy. 2009. Analisis dan Perancangan Sistem Informasi Akuntansi Penjualan Berbasis Komputer pada Koperasi Mahasiswa Universitas Islam Bandung. Bandung: Universitas Islam Bandung.
Ardiwidjaja, Andang. 2008. Petunjuk Penyelenggaraan Rapat Anggota dan Pedoman Akuntansi Bagi Usaha Kecil. Bandung: Dinas Koperasi & UKM Provinsi Jawa Barat Bekerjasama dengan Badan Akreditasi Koperasi (BAKOP) Jabar.
Baswir, Revrisond. 2000. Koperasi Indonesia. Yogyakarta: BPFE UGM.
Bodnar, George dkk. 2006. Sistem Informasi Akuntansi. Edisi 9. Yogyakarta: ANDI.
Bodnar, George H., William S. Hopwood. 2003. Sistem Informasi Akuntansi, Edisi Indonesia. Jakarta: PT Indeks Kelompok Gramedia.
Hall, James. 2001. Sistem Informasi Akuntansi Buku 1. Jakarta: Salemba Empat.
Hartono, Jogiyanto. 1999. Analisis dan Disain Sistem Informasi : Pendekatan Terstruktur Teori dan Praktek Aplikasi Bisnis. Yogyakarta: Penerbit Andi.
Hendrojogi. 2004. Koperasi: Asas-asas, Teori, dan Praktik. Edisi Revisi 2004. Jakarta: Rajawali Pers.
Ladjamudin, Al-Bahra. 2005. Analisis dan Desain Sistem Informasi. Tangerang: Graha Ilmu.
Laudon, Keneth dkk. 2014. Sistem Informasi Manajemen Mengelola Perusahaan Digital Edisi 13. Jakarta: Salemba Empat.
Mardi. 2014. Sistem Informasi Akuntansi. Bogor : Ghalia Indonesia.
Mulyani, Sri. 2007. Metode dan Analisis Perancangan Sistem. Bandung: Abdi Sistematika.
Muljono, Djoko. 2012. Buku Pintar Strategi Bisnis Koperasi Simpan Pinjam. Yogyakarta: Penerbit ANDI.
Nugroho, Adi. 2011. Perancangan dan Implementasi Sistem Basis Data. Bandung: Andi Yogyakarta
Nurhalimah. 2014. Analisis dan Perancangan Sistem Informasi Akuntansi di Koperasi Serba Usaha Merdekalio Bandung: Universitas Islam Bandung.
Nurantika, Siti. 2015. Perancangan Sistem Informasi Pengelolaan Keuangan di Yayasan Babussalam Al-Muchtariyah Pusat Bandung. Bandung: Universitas Isalm Bandung.
Romney, Marshall dkk. 2014. Sistem Informasi Akuntansi Edisi 13. Jakarta: Salemba Empat.
Sinaga, Pariaman dkk. 2007. Koperasi dalam Sorotan Peneliti. Jakarta: Rajawali Pers.
Shopia, Widi. 2015. Perancangan Sistem Informasi Perwalian Berbasis Web di Universitas Islam Bandung. Bandung: Universitas Islam Bandung.
Whitten, dkk. 2007. System Analysis and Design Methods. 7th edition. New York: McGraw Hill.
Whitten, dkk. 2006. System Analysis and Design Methods. 6th edition. New York: McGraw Hill.
DOI: http://dx.doi.org/10.29313/.v0i0.3189
  Â