Pengaruh Kualitas Sistem Informasi Akuntansi dan Kualitas Informasi Akuntansi terhadap Kepuasan Pengguna pada Bank Syariah di Kota Bandung

Firda Tri Marlina

Abstract


Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui kualitas sistem informasi akuntansi dan kualitas informasi akuntansi terhadap kepuasan pengguna pada beberapa bank syariah Kota Bandung yang terdaftar di Bank Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dan verifikatif dengan populasi sejumlah 12 Bank. Peneliti menggunakan alat analisis regresi berganda, menggunakan metode kuantitatif. Sumber dan teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu data primer dengan memberikan kuesioner yang ditujukan kepada para pengguna sistem informasi akuntansi dan data sekunder dengan melakukan riset pustaka. Hasil penelitian menunjukan bahwa kualitas sistem informasi akuntansi dan kualitas informasi akuntansi pada Bank Syariah di Bandung termasuk dalam kategori baik (1) kualitas sistem informasi akuntansi berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pengguna (2) kualitas informasi akuntansi berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pengguna.


Keywords


sistem informasi akuntansi, informasi akuntansi

References


Delone and McLeod. 2003. Information System Success Research, pp 60-95

Ghozali, Imam. 2007. Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program SPSS. BP- Universitas Dipenogoro, Semarang.

Krismiaji. 2010. Sistem Informasi Akuntansi. Yogyakarta: Unit Penerbit dan Percetakan Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen YKPN.

Negash, S., Ryan, T., Igbaria, M. 2003. Quality and Effectiveness in Web Based Customer Support Systems. Information & Management, 40(8) : 757-768

Sugyono, 2011. Statistika untuk Penelitian. Bandung : Alfabeta

Sugiyono. 2012. Metode Penelitian Bisnis. Bandung : Alfabeta.

Soemitra, Andri. 2009. Bank dan Lembaga Keuangan Syariah. Jakarta : Prenada Media.

Susanto, Azhar. 2013. Sistem Informasi Akuntansi. Bandung : Lingga Jaya.

Tjiptono, Fandy., Chandra Gregorius. 2012. Pemasaran Strategik. Yogyakarta : Penerbit Andi.

www.bi.go.id

www.infobanknews.com

www.ojk.go.id




DOI: http://dx.doi.org/10.29313/.v0i0.3105

Flag Counter    Â