Pengaruh Kinerja Lingkungan terhadap Kinerja Finansial Perusahaan dengan Corporate Social Responsibility (CSR) Disclosure sebagai Variabel Intervening
Abstract
Keywords: Environmental Performance, corporate social responsibility disclosure, company financial performance
  Abstrak. Kinerja lingkungan diterapkan perusahaan melalui corporate social responsibility yang dilaporkan ke dalam laporan tahunan perusahaan. Hal tersebut dilakukan untuk meningkatkan kinerja finansial perusahaan. Tujuan dalam penelitian ini yaitu untuk menguji pengaruh kinerja lingkungan terhadap kinerja finansial perusahaan, pengaruh kinerja lingkungan terhadap corporate social responsibility disclosure, pengaruh corporate social responsibility disclosure terhadap kinerja finansial perusahaan, dan pengaruh kinerja lingkungan terhadap kinerja finansial perusahaan dengan corporate social responsibility disclosure sebagai variabel intervening. Penelitian ini dilakukan dengan cara studi empiris pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di PROPER tahun 2016-2018. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu deskriptif dan verifikatif dengan pendekatan kuantitatif. Pengambilan data bersumber dari data sekunder. Adapun teknik pengumpulan data yaitu nonprobability sampling dengan jenis purpose sampling. Penelitian ini mendapatakan hasil kesimpulan yang menyatakan bahwa kinerja lingkungan tidak mempengaruhi kinerja finansial perusahaan, kinerja lingkungaan mempengaruhi corporate social responsibility disclosure, corporate social responsibility disclosure mempengaruhi kinerja finansial perusahaan, kinerja lingkungan mempengaruhi kinerja finansial perusahaan dengan corporate social responsibility disclosure sebagai variabel intervening.ÂKata Kunci : Kinerja Lingkungan, corporate social responsibility disclosure, Kinerja finansial perusahaan
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Elkington, J. (1997). Cannibals With Fork, The Triple Bottom Line of Twentieth Century Business. Oxford: Capstone Publishing Ltd.
Ghozali, & Chariri. (2007). Teori Akuntansi. Semarang: Universitas Diponegoro.
Ikhsan, A. (2009). Akuntansi Manajemen Lingkungan. Yogyakarta: Graha Ilmu.
Jumingan. (2006). Analisis Laporan Keuangan. Jakarta: PT Bumi Aksara.
Kasmir. (2016). Analisis Laporan Keuangan. Jakarta: Rajawali Pers.
Suhandari, M. P. (2008). Corporate Social Responsibility. Yogyakarta: Sinar Grafika.
Suratno, I. B., Darsono, & Mutmaimah, S. (2006). Pengaruh Environmental Performance terhadap Environmental Disclosure dan Economic Performance (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Jakarta 2001-2004). SNA IX Padang. 23-26 Agustus.
Sutrisno. (2009). Manajemen Keuangan Teori, Konsep dan Aplikasi. Yogyakarta.
Bursa Efek Indonesia. (2019). Laporan Keuangan & Tahunan, yang tersedia di www.idx.co.id [28/12/2019].
Lisnawati, C. (2012). Pengaruh Kinerja Lingkungan Terhadap Corporate Social Responsibility (CSR) Disclosure dan Implikasinya terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan Manufaktur Peserta Proper Yang terdaftar Di Bursa Efek Indonesia. Skripsi, Universitas Widyatama, Bandung.
Rahmawati, A. (2012). Pengaruh Kinerja Lingkungan terhadap Corporate Financial Performance dengan Corporate Social Responsibility Disclosure sebagai Variabel Intervening. Skripsi, Universitas Diponegoro, Semarang.
Permana, V. A. (2012). Pengaruh Kinerja Lingkungan Dan Karakteristik Perusahaan Terhadap Corporate Social Responsibility (CSR) Disclosure. Skripsi, Universitas Diponegoro, Semarang.
Ghozali, & Chariri. (2007). Teori Akuntansi. Semarang: Universitas Diponegoro.
Suhandari, M. P. (2008). Corporate Social Responsibility. Yogyakarta: Sinar Grafika.
Sudaryanto. (2011). Pengaruh Kinerja Lingkungan terhadap Kinerja Financial Perusahaan dengan Corporate Social Responsibility (CSR) Disclosure sebagai Variabel Intervening. Skripsi, Universitas Diponegoro, Semarang.
Jumingan. (2006). Analisis Laporan Keuangan. Jakarta: PT Bumi Aksara.
Sutrisno. (2009). Manajemen Keuangan Teori, Konsep dan Aplikasi. Yogyakarta.
Supriadi, R. M. (2018). Pengaruh Kinerja Lingkungan Terhadap Kinerja Keuangan Melalui Corporate Social Responsibility Disclosure Sebagai Variabel Intervening.Skripsi, Universitas Islam Bandung, Bandung.
Sudaryanto. (2011). Pengaruh Kinerja Lingkungan terhadap Kinerja Financial Perusahaan dengan Corporate Social Responsibility (CSR) Disclosure sebagai Variabel Intervening. Skripsi, Universitas Diponegoro, Semarang.
DOI: http://dx.doi.org/10.29313/.v0i0.19974
  Â