Implementasi Pendidikan Karakter pada Anak Usia Dini di TK Cerdas Mandiri Playschool Kota Bandung

Laela Nur Hasanah, Masnipal Masnipal, Asep Dudi

Abstract


Abstract. This study aims to provide an overview of the implementation of character education in early childhood in the Smart Mandiri Playschool kindergarten in Bandung, which includes guidelines and indicators, methods, media and props, planning, implementation, supervision and evaluation. The implementation of character education in TK Mandiri Mandiri Playschool uses the guidelines for organizing character education from the Ministry of National Education in 2012 which has 15 points of character values in it and researchers also use guidelines and indicators from one of the books that become a reference in this study. This study uses descriptive methods to describe the results of research on the implementation of character education in early childhood in actual and appropriate in the TK Mandiri Mandiri Playschool. The subjects of this study were the principal, class teachers, accompanying teachers, extracurricular teachers and parents. Data collection techniques in this study were observation, interviews and documentation. The results of the study illustrate that the implementation of character education in TK Mandiri Mandiri Playschool has been very good. This can be explained as follows: (1) In the implementation of character education guidelines from the Ministry of National Education in 2012. These guidelines were compiled and lowered into indicators called religious-moral rubics. (2) The method used includes habituation, example, giving advice, giving punishment and other methods as well as media and teaching aids that are adjusted to the method. (3) Planning is arranged into a daily learning program design or lesson plan. (4) The implementation of character education is linked to the learning process in the classroom. (5) Supervision is carried out directly to the child related to the running of the program at school. (6) Evaluation is carried out directly in order to find out the development of children by the school principal, educators and education staff in the school.

Keywords: Early Childhood Education, Character Education.


Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran terhadap implementasi pendidikan karakter pada anak usia dini di TK Cerdas Mandiri Playschool Kota Bandung yang meliputi pedoman dan indikator, metode, media dan alat peraga, perencanaan, pelaksanaan, pengawasan serta evaluasi. Implementasi pendidikan karakter di TK Cerdas Mandiri Playschool menggunakan pedoman penyelenggaraan pendidikan karakter dari Kementerian Pendidikan Nasional Tahun 2012 yang terdapat 15 poin nilai-nilai karakter didalamnya serta peneliti pun menggunakan pedoman dan indikator dari salah satu buku yang menjadi acuan dalam penelitian ini. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif untuk menggambarkan hasil penelitian tentang implementasi pendidikan karakter pada anak usia dini secara aktual dan sesuai yang ada di TK Cerdas Mandiri Playschool. Subjek penelitian ini adalah kepala sekolah, guru kelas, guru pendamping, guru ekstrakulikuler dan orang tua. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menggambarkan bahwa implementasi pendidikan karakter di TK Cerdas Mandiri Playschool sudah sangat baik. Hal ini dapat dijelaskan sebagai berikut: (1) Pada pedoman penyelenggaraan pendidikan karakter dari Kemendiknas Tahun 2012. Pedoman tersebut disusun dan diturunkan menjadi indikator yang dinamakan rubik agama-moral. (2) Metode yang digunakan meliputi pembiasaan, keteladanan, pemberian nasehat, pemberian hukuman dan metode lainnya serta media dan alat peraga pun disesuaikan dengan metode tersebut. (3) Perencanaan disusun menjadi sebuah rancangan program pembelajaran harian atau lesson plan. (4) Pelaksanaan penerapan pendidikan karakter dihubungkan pada proses  pembelajaran di kelas. (5) Pengawasan yang dilakukan secara langsung kepada anak yang berkaitan dengan berjalannya program di sekolah. (6) Evaluasi yang dilakukan secara langsung guna mengetahui perkembangan anak oleh kepala sekolah, pendidik dan tenaga kependidikan di sekolah.

 Kata Kunci : Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Karakter.



Keywords


Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Karakter.

Full Text:

PDF

References


Kementerian Pendidikan Nasional. 2011. Direktorat Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini; Pendidkan Anak Usia Dini. Jurnal.

Kementerian Pendidikan Nasional. 2012. Direktorat Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini; Pedoman Pendidikan Karakter Pada Anak Usia Dini. Jurnal Teknis.

Kementerian Pendidikan Nasional. 2012. Direktorat Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini; Petunjuk Teknis: Uji Coba Penyelenggaraan Pendidikan Karakter Bagi Pendidikan Anak Usia Dini. Jurnal Teknis.

La Hadisi. 2015. Pendidikan Karakter Anak Usia Dini. Jurnal. Vol. 8 No. 2, Juli-Desember. Jurnal Al-Ta’dib.

Masnipal. 2013. Siap menjadi Guru dan Pengelola Paud Profesional. Jakarta: PT. Elex Media Komputindo Kelompok Gramedia.

Masnipal. 2015. Dasar-Dasar Pendidikan Anak Usia Dini; Panduan bagi Mahasiswa Calon Guru & Pengelola Paud Profesional. Bandung: PG PAUD UNISBA (tidak diterbitkan).

Masnipal. 2018. Menjadi Guru PAUD Profesional. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Samani, Muslich & dkk. 2012. Konsep dan Model Pendidikan Karakter. Bandung: Remaja Rosdakarya. Jurnal.




DOI: http://dx.doi.org/10.29313/.v0i0.17652

Flag Counter      Â