Kajian Hubungan Pelaku Ruang dengan Daya Tarik Wisata Pilgrim (Studi Kasus: Makam Sunan Gunungjati Desa Astana Kabupaten Cirebon)

Lina Nurhalimah, Ina Helena Agustina

Abstract


Potensi daya tarik wisata dan sejarah Makam Sunan Gunungjati terletak di Desa Astana. Tujuan dalam studi ini yaitu untuk mengetahui hubungan pelaku ruang dengan daya tarik wisata. Studi ini menggunakan metodologi pendekatan deduktif dan teknik analisis yang digunakan metode chi-square. Hipotesis dalam penelitian ini adalah mencari adanya hubungan antara pelakuruang dengan daya tarik wisata. Hasil dari uji hipotesis ini yaitu adanya hubungan antara pelaku ruang dengan daya tarik wisata karena berdasarkan hasil analisis antara jenis pelaku dengan daya tarik wisata terdapat hubungan karena hasil uji chi-square yang menunjukkan bahwa nilai chi square hitung yaitu 245,000 > uji chi square tabel yaitu 9,487. Hubungan motivasi pelaku dengan pendukung kegiatan yaitu terdapat hubungan karena berdasarkan hasil uji chi square yang menunjukkan bahwa nilai uji chi square hitung yaitu 550,160 > uji chi square tabel yaitu 3,841. Maka dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara pelaku ruang dengan daya tarik Wisata Pilgrim Sunan Gunungjati.

Keywords


Pelaku Ruang, Daya Tarik Wisata

References


Agustina, Ina Helena dkk. 2014. Kajian Makna Ruang Tradisi Esoterik Kawasan Keraton Kasepuhan Cirebon. Volume 4 No 1. Bandung. Prosiding Seminar Nasional Penelitian dan PKM Sains, Teknologi dan Kesehatan. Hal 55-61

Dewi, Happy Indira, dan Anisa. 2009. Akulturasi Budaya Pada Perkembangan Keraton Kasepuhan Cirebon. Vol.3. Oktober 2009. Jakarta. Proceeding PESAT (Psikologi, Ekonomi, Sastra, Arsitektur & Sipil). Hal 57-58

Hidayat, Rohmat. 2013. Pengaruh Kegiatan Wisata Ziarah Terhadap Kecerdasaan Spiritual Anak di SMP YPM 5 Driyorejo Gresik. Program Studi Pendidikan Agama Islam. Fakultas Tarbiyah. Institut Agama Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Kodariyah, Rinrin. 2005. Perencanaan Lanskap Kawasan Wisata Budaya Berbasis Industri Kerajinan Gerabah di Desa Banyumulek, Kecamatan Kediri, Lombok Barat. Program Studi Arsitektur Lanskap. Fakultas Pertanian. Institut Pertanian Bogor:

Murniati, Desty. 2011. Kawasan Makam Alm. Kh. Abdurrahman Wahid Sebagai Salah Satu Atraksi Wisata Ziarah. Jakarta.




DOI: http://dx.doi.org/10.29313/pwk.v0i0.8009

Flag Counter   Â