Penggunaan Jejaring Sosial Path Oleh Ibu Rumah Tangga

Wulandari Wulandari, Ratri Rizki Kusumalestari

Abstract


Penelitian mengenai penggunaan jejaring sosial Path pada ibu rumah tangga di Kota Bandung ini di latar belakangi oleh fenomena bahwa ibu rumah tangga yang kesehariannya di rumah sangat aktif menggunakan jejaring sosial. Bahkan, kegiatan mengakses jejaring sosial atau media sosial sudah menjadi rutinitas yang tidak terlewatkan. Maka, dengan adanya fenomena tersebut, peneliti ingin mengetahui apa alasan  ibu rumah tangga mengakses jejaring sosial, bentuk interaksi seperti apa yang mereka bagikan, serta bagaimana  pemaknaan atau implikasi dari penggunaan jejaring sosial media tersebut. Untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan yang sudah dijelaskan di atas, peneliti menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode etnografi khalayak (audience etnography). Saat pengumpulan data, teknik yang digunakan adalah observasi langsung dan wawancara mendalam. Temuan-temuan dalam penelitian ini menunjukan bahwa jejaring sosial digunakan oleh para ibu rumah tangga untuk kesenangan, yang meliputi terpenuhinya eksistensi diri bagi pengguna dan hiburan disaat mereka merasa jenuh dengan keseharian, bentuk interaksi yang meliputi diskusi tentang pola pengasuhan anak dengan pengguna lainnya. Serta Path mereka gunakan untuk berinteraksi dengan dunia luar, Path mampu memenuhi kebutuhan informan dalam hal  informasi yang berkembang. Bisa dikatakan Path adalah ajang silaturahmi bagi ibu rumah tangga di Kota Bandung yang menjadi informan dalam penelitian ini.


Keywords


Etnografi Khalayak, Media Sosial, Jejaring Sosial

References


Abidin, Zainal. Analisis Eksistensial: sebuah pendekatan alternatif untuk psikologi dan psikiatri, Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada, 2007

Ahmadi, Dadi dan Ane Maryani. 2012. Komunikasi Virtual. Bandung: Ihsan Press.

Ardianto, Elvinaro dan Lukiati Komala Erdinaya. 2004. Komunikasi Massa Suatu Pengantar. PT Remaja Rosdakarya, Bandung.

Arifin, Zainal. 2012. Penelitian Pendidikan Metode dan Paradigma Baru. Bandung: Rosdakarya

Bungin, Burhan. 2003. Analisis Data Penelitian Kualitatif; Pemahaman Filosofis dan Metodologis ke Arah Penguasaan Model Aplikasi. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Daymon, Christine and Holloway, Immy. 2002. Qualitative Research Methods in Public Relations and Marketing Communication. London: Routledge New Fetter Lane.

Effendi, Onong U. 2003. Ilmu Komunikasi: Teori dan Praktek. Bandung : Remaja Rosdakarya.

Hall, Stuart et.al (ed). 2011. Budaya Media Bahasa: Teks Utama Pencanang Cultural Studies 1972-1979. Penerjemah: Saleh Rahmana. Bandung & Yogjakarta: Jalasutra.

Harimukti, Kridalaksana. 2001. Kamus Linguistik. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.

Jhon, Fiske. 1990. Cultural and Communication Studies: Sebuah Pengantar Paling Konprehensif. Yogyakarta: Jalasutra.

Dennis McQuail. 1987. Teori komunikasi massa : Suatu pengantar. Jakarta: Erlangga.

Teori Komunikasi Massa. Jakarta: Salmemba Humanika.

Moleong, Lexy J. 2010. Metodologi Penelitian Kualitatif. Edisi Revisi. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Mulyana, Deddy. 2001 Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Rosdakarya.

Metode Penelitian Komunikasi: Contoh-Contoh Penelitian Kualitatif Dengan Pendekatan Praktis. Bandung: Rosdakarya.

Ilmu Komunikasi: Suatu Pengantar. Bandung: Rosdakarya.

Spradley, james P. 1997. Metode Etnografi. Yogyakarta: PT tiara Wacana.

Syam, Nina W. 2012. Psikologi Sosial: Sebagai Akar Ilmu Komunikasi. Bandung: Simbiosa Rekatama Media.

Tahir, Muh. 2011. Pengantar Metodologi Penelitian. Makassar: Universitas Muhammadiyah Makassar.

Terry, Flew. 2008. New Media : in introduction. Oxford Press.

Sumber lain :

Kusumalestari, Ratri R. Konsumsi Berita TV Oleh Khalayak Perempuan. Disertasi. Universitas Padjadjaran.

Kaplan, Andreas M & Michael Haenlein. (2010). Users of the World, Unite! The

Challenges and Opportunities of Social Media. Business Horizons.

Nightingale, Virginia (ed.). 2011. The Handbook of Media Audiences. West Sussex: Blackwell Publishing.

Renckstorf, K., McQuail, D. and Jankowski, N. 1996. Media Use as Social Action: A European Approach to Audience Studies. Libbey, London.

Mytton, Gragam. 1993. Handbook on Radio and Television Audience Reserch. UNISEF and UNESCO.

Sumber Lain:

http://abubakarmangun.blogspot.com/2013/04/kontruksi-teori-teori-dalam-perspektif.html

http://saidibindarwan.blogspot.com/2014/08/teori-kebutuhan-menurut-maslow-gardner.html

http://wolipop.detik.com/read/2014/02/05/082204/2487524/857/inilah-gambaran-ibu-zaman-sekarang-berdasarkan-riset-terkini

http://www.apjii.or.id/v2/read/index-article/statistik.html

https://dailysocial.net/post/path-indonesia-jakpat

kaptenunismuh.blogspot.com

http://suarababel.com/29/05/2015/separuh-warga-dunia-terhubung-ke-internet-pengguna-di-indonesia-88-juta-lebih/

http://ilmuti.org

www.buluxshero.com




DOI: http://dx.doi.org/10.29313/.v0i0.2106

Flag Counter   Â